Suara.com - Twitter meluncurkan Twiter Lite di Play Store. Informasi ini diumumkan Twitter lewat blog resminya.
Indonesia menjadi satu dari 21 negara yang kebagian Twitter Lite baru-baru ini. 20 negara lainnya adalah Argentina, Belarus, Republik Dominika, Ghana, Guatemala, Honduras, India, Jordan, Kenya, Libanon, Maroko, Nikaragua, Paraguay, Rumania, Turki, Uganda, Ukraina, Uruguay, Yaman, dan Zimbabwe.
Dijelaskan oleh Jesar Shah selaku Product Manager Twitter, Twitter Lite dapat meminimalkan penggunaan data, memuat konten lebih cepat, dan tidak memakan storage terlalu banyak.
"Kami ingin memastikan pengguna kami untuk mendapatkan pengalaman terbaik, di mana pun mereka berada," katanya.
Baca Juga: 'Jenderal Kardus' Jadi Trending Topic di Twitter
Untuk menghemat data, jelas Shah, pengguna bisa memililih konten mana yang akan dilihat di Twitter Lite.
Di Twitter Lite, pengguna juga bisa menandai (bookmark) sebuah tweet. Jadi, pengguna bisa melihat tweet tersebut ketika sudah mendapatkan koneksi yang stabil.
"Karena pengguna seluler terus mengubah cara menggunakan internet, kami ingin memastikan bahwa Twitter itu relevan, berguna, dan dapat diandalkan," tutupnya.