Login di Microsoft Edge Kini Bisa dengan Wajah

Rabu, 01 Agustus 2018 | 11:06 WIB
Login di Microsoft Edge Kini Bisa dengan Wajah
Logo Microsoft. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Microsoft menghadirkan kemampuan pemindai biometrik di browser Edge. Fitur bernama "web authentication" diharapkan dapat memberikan keamanan bagi pengguna yang sedang browsing.

Fitur ini akan mulai tersedia di Windows 10 Insider Preview build 17723 atau versi yang lebih tinggi.

"Hari ini, kami dengan senang hati memperkenalkan dukungan untuk web authentication di Microsoft Edge, yang memungkinkan pengalaman pengguna yang lebih baik dan lebih aman," tulis keterangan Microsoft.

Dengan fitur web authentication, Anda bisa login ke sebuah akun dengan memindai sidik jari atau wajah. Hal ini tentu membuat pengguna lebih mudah.

Baca Juga: Xbox Microsoft Teranyar Digadang Lebih Murah dari Konsol Biasa

Selain dengan wajah dan sidik jari, pengguna juga bisa menggunakan PIN atau kunci keamanan yang berteknologi FIDO2.

Keuntungan lainnya dari fitur web authentication adalah pengguna tidak perlu mengunduh software sendiri. Hal ini dimungkinkan berkat kemitraan antara Microsoft dengan situs pendukung.

Ilustrasi teknologi pemindai wajah, pengenalan wajah, Face ID. [Shutterstock]
Ilustrasi teknologi pemindai wajah, pengenalan wajah, Face ID. [Shutterstock]

Rencananya, Microsoft akan memperluas web authentication ke banyak situs lainnya. Hal ini, kata Micorosft, merupakan upayan untuk menuju "pengalaman browsing tanpa password". [Digitaltrends]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI