Tawuran, Curhat Warganet Pengguna KRL Banjiri Dunia Maya

Minggu, 29 Juli 2018 | 06:46 WIB
Tawuran, Curhat Warganet Pengguna KRL Banjiri Dunia Maya
Jadwal KRL tertunda akibat tawuran. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi pengguna KRL tentu Anda merasakan, kemarin, Sabtu (28/7/2018), jadwal keberangkatan kacau balau. Hal ini disebabkan adanya kerumunan warga (tawuran) antara Stasiun Pasar Senen - Jatinegara.

Dilaporkan dari Twitter resmi Polda Metro Jaya, telah terjadi tawuran antar supporter sepakbola pada pukul 05.01 pagi WIB. Hal itu pun membuat KRL terpaksa ditahan di beberapa stasiun untuk keamanan penumpang. Akibatnya, terjadi penumpukan penumpang di beberapa stasiun tertentu.

Tawuran sebabkan jadwal KRL terganggu pada, Sabtu (27/7/2018). [Twitter]
Tawuran sebabkan jadwal KRL terganggu pada, Sabtu (27/7/2018). [Twitter]

Terhambatnya KRL membuat pengguna merasa dirugikan karena telah menyita waktu mereka. Untuk melampiaskannya dan tak sedikit warganet yang berkeluh kesah mengenai kejadian ini di dunia maya, salah satunya menggunakan platform Twitter.

"Kereta ketahan mulu gara-gara ada 'kerumunan' warga di Stasiun Jatinegara - Pasar Senen dari habis subuh. Nggak ngantuk emang pada? Selow amat hidupnya pagi-pagi. Oh, mungkin habis pada sholat subuh berjamaah terus sholat gerhana, ya? Kudu di rel emang woy!" sindir pemilik akun Aprelia Nur Fadhila

Baca Juga: Calo Tiket Berkeliaran Saat Antrean Loket KRL Membludak

Curhat warganet perihal jadwal KRL berantakan akibat tawuran pada Sabtu (28/7/2018). [Twitter]
Curhat warganet perihal jadwal KRL berantakan akibat tawuran pada Sabtu (28/7/2018). [Twitter]

"Mantap ya, kereta jarak jauh dan commuter pagi ini banyak yang telat. Beberapa bahkan harus muter. Jago nih yang bikin agenda tawuran, jago bikin orang emosi," tulis Rat

"Jadi warga Jakarta itu berat. Naik taksi, nggak punya uang. Naik bus TJ, ngantrinya kelamaan. Naik angkot, takut kecopetan. Naik KRL, keretanya telat karena ada tawuran. Naik ojol, nggak mau dipanggil abang. Jalan kaki, nggak bisa nyebrang," tambah Melisa

"Orang mah sholat gerhana, ini mah tawuran nunggu dari subuh!" keluh Mukhlisin

Tak hanya KRL, aksi tawuran ini juga menganggu kereta jarak jauh. Dilaporkan dari akun Twitter @NursyGt bahwa kereta dilempari oleh sekelompok anak muda dari sisi kanan dan kiri. Akibatnya, dua jendela di gerbong empat kereta Sawunggalih pecah.

Baca Juga: KCI: Tiket Kartu Elektronik KRL Sudah Bisa Digunakan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI