Resmi, Xiaomi Mi A2 dan Mi A2 Lite Dilepas, Ini Spesifikasinya

Rabu, 25 Juli 2018 | 08:43 WIB
Resmi, Xiaomi Mi A2 dan Mi A2 Lite Dilepas, Ini Spesifikasinya
Ilustrasi logo Xiaomi. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah sekian lama menghiasi pemberitaan media, Xiaomi akhirnya meluncurkan duo Android One, yakni Mi A2 dan Mi A2 Lite.

Kedua ponsel tersebut diperkenalkan ke publik melalui sebuah acara peluncuran di Madrid, Spanyol, Selasa (24/7/2018).

Spesifikasi Xiaomi Mi A2

Xiaomi Mi A2 dibalut dengan material alumunium unibody. Layarnya berukuran 5.99 inci dengan resolusi 1,080 x 2,160. Untuk melindunginya dari benturan, layar Mi A2 sudah dilapisi oleh Gorilla Glass 5.

Baca Juga: Saingi Xiaomi, Samsung Mau Bikin Smartphone Gaming?

Beralih ke sektor fotografi, Xiaomi Mi A2 menggunakan kamera selfie 20 MP dengan sensor IMX376. Sementara di belakang, terdapat dua kamera berukuran 20 MP dan 12 MP.

Ponsel yang diperkuat dengan Snapdragon 660 ini menggunakan baterai 3,010 mAh. Sementara secara dimensi, ponsel ini memiliki bobot 166 gram.

Xiaomi Mi A2 tersedia dalam tiga versi. Varian pertama 4 GB + 32 GB dihargai 250 euro (Rp 4,2 juta), varian kedua 4 GB + 64 GB dihargai 280 euro (Rp 4,7 juta), varian ketiga 6 GB + 128 GB dihargai 350 euro (Rp 5,9 juta).

Spesifikasi Xiaomi Mi A2 Lite

Xiaomi Mi A2 Lite menggunakan layar 5,84 inci dan dihiasi sedikit notch di atas. Layarnya menawarkan aspek rasio 19:9.

Baca Juga: Ini Dia, 5 Keunggulan Xiaomi Mi Max 3

Dapur pacu Xiaomi Mi A2 Lite diperkuat oleh Snapdragon 625 dan baterai berkapasitas 4,000 mAh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI