Suara.com - Sebuah penelitian melaporkan bahwa milenial memeriksa ponsel mereka hingga 150 kali sehari! Namun, jika Anda memeriksa ponsel pada waktu-waktu tertentu, bisa berisiko mengalami hal-hal buruk, termasuk masalah kesehatan. Lantas, kapan saja waktu terburuk itu? Berikut seperti yang dilansir dari Times of India.
1. Pada pagi hari
Tristan Harris, mantan Perancang Etika Google, mengatakan bahwa melakukan hal itu dapat membajak rutinitas Anda. Sebuah penelitian yang berbasis di Inggris mengatakan bahwa ini bisa membuat Anda lebih cemas, lebih stres, dan kurang bahagia.
2. Sebelum bekerja
Baca Juga: Waduh, Diam - diam Data Ponsel Disedot
Studi mengatakan bahwa ponsel menginduksi kegelisahan dan ini tentu bukan jenis emosi yang diinginkan sebelum menuju pertemuan penting. Deborah Sweeney, seorang CEO yang berbasis di AS, mengatakan bahwa melakukan hal itu bahkan menghambat produktivitas seseorang.
3. Saat sedang mengerjakan tugas
Sering kali, kita berada di puncak konsentrasi saat melakukan tugas pekerjaan dan telepon kita berdering. Secara impulsif, kita dengan reflek akan mengintip, yang sering mengubah konsentrasi tadi menjadi gangguan selama beberapa menut. Ini benar-benar menghancurkan 'zona' di mana kita berada. Steve Wang, seorang pelatih karier, mengatakan bahwa ini bisa membuang satu ritme bekerja sepenuhnya.