Suara.com - Syed Saddiq Syed Abdul Rahman, resmi dilantik menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga dalam Kabinet PM Mahathir Mohamad pada 2 Juli 2018 lalu.
Dilantiknya Syed pada usianya yang ke 25 tahun, sukses membuatnya mencatat sejarang sebagai menteri termuda di Malaysia.
Syed Saddiq memang selama ini dikenal sebagai pemimpin sayap pemuda Partai Pribumi Bersatu Malaysia (PPBM) yang dipimpin oleh Mahathir.
BACA JUGA: Ricuh Susu Kental Manis yang Ternyata Bukan Susu
Alasan Mahathir Mohamad melantik Syed menjadi menteri dalam usia mudanya adalah untuk memaksimalkan potensinya dan kaum muda pada umumnya.
Demi menjadi menteri di negaranya ini, Syed Saddiq bahkan harus rela menolak kesempatan beasiswa S3 di Oxford, Inggris.
Sejak digadang-gadang sebagai menteri muda di Malaysia, nama Syed Saddiq seketika menjadi viral di berbagai media sosial.
BACA JUGA: Siap Jadi Blogger Kece, Ini Aplikasi yang Wajib Kamu Miliki
Tidak hanya di Malaysia, sosok ini juga membuat heboh netizen Indonesia lho.
Bukan hanya karena prestasinya, Syed ini juga menarik perhatian karena paras yang dinilai sangat tampan.
Sesaat setelah viral, akun Instagram pribadinya @syedsaddiq langsung ramai dengan berbagai komentar netizen.