Mantap! Bukan 3, Ponsel Ini Punya 9 Kamera

Selasa, 03 Juli 2018 | 12:07 WIB
Mantap! Bukan 3, Ponsel Ini Punya 9 Kamera
Light, ponsel dengan sembilan kamera. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah ponsel tiga kamera hadir di pasaran, sebuah perusahaan berambisi untuk meluncurkan ponsel dengan lebih banyak kamera. Light, startup yang pernah merilis ponsel dengan 16 kamera, berencana meluncurkan ponsel dengan sembilan kamera di belakang.

Konfigurasi sembilan kamera di belakang dapat menghasilkan gambar dengan resolusi 64 MP. Selain itu, foto diklaim akan tampak lebih dalam.

Harga ponsel dengan sembilan kamera tersebut kemungkinkan tidak murah. Sebab, ponsel ini juga memerlukan prosesor dan layar berteknologi tinggi.

Sebagaimana dikutip dari Tom's Guide, Light akan memperkenalkan ponsel futuristis tersebut tahun ini.

Baca Juga: Nokia 8 Dapat Kamera Baru, Ini Kegunaannya

Ini bukan pertama kalinya, sebuah perusahaan hadir dengan ide gila soal kamera di ponsel. Red, sudah meluncurkan Hydrogen One yang dapat menghasilkan gambar setara kamera DSLR.

Selain itu, Huawei juga baru saja meluncurkan ponsel P20 Pro yang diperkuat dengan tiga kamera belakang. Konfigurasi kamera belakangnya, terdiri dari sensor RGB 40 MP, sensor mono 20 MP, dan sensor tele 8 MP. [Tomsguide]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI