Mobile Legends: Bang Bang Bikin Lagu Champions United Jadi Viral

Dythia Novianty Suara.Com
Jum'at, 29 Juni 2018 | 11:43 WIB
Mobile Legends: Bang Bang Bikin Lagu Champions United Jadi Viral
Mobile Legends. [Dok. Mobile Legends]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di tengah demam Piala Dunia 2018 di Rusia, lagu bertajuk “Champions United” yang diikuti dengan tarian, sedang populer di berbagai platform media sosial dan layanan berbagi video.

Selama Piala Dunia, lagu yang memiliki hentakan seru dan menggugah semangat ini banyak diputar di toko-toko, mal, arena olahraga, hingga tempat umum lainnya.

Bahkan, beberapa selebgram dan Youtuber ternama, seperti Jess No Limit, BangSkot, dan Hororo Chan, berbagi kepada ratusan hingga jutaan fans mereka.

Menariknya, banyak tim e-Sports utama juga melakukannya, sehingga dalam hitungan hari, lagu “Champions United” viral dan menjadi tren.

Baca Juga: Ramadan, Pengguna Tri Habiskan Data Internet untuk Mobile Legends

Tak heran bila para penggemar game tak berhenti membagikan video tersebut.

Saat ini, “Champions United” telah melampaui tiga juta penayangan, baik di Facebook maupun Instagram.

Ditambah lebih dari 20 ribu video yang telah diunggah di TikTok dan akan terus bertambah seiring euforia Piala Dunia Rusia.

Ternyata, game "Mobile Legends: Bang Bang" lah penyebab viralnya lagu tersebut.

Gaming online ini baru saja meluncurkan tarian online, ketika orang-orang di berbagai lokasi mengirimkan video mereka menari “Champions United”. Semua orang belajar tarian dari tutorial, yang berlanjut ke lagu "Champions United".

Baca Juga: Gara-gara Mobile Legend, Perempuan Ini Terkena Stroke

Caya, Country Manager Mobile Legends Indonesia, menjelaskan 'Mobile Legends: Bang Bang' selalu menjadi promotor utama eSports terkemuka di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI