Suara.com - Perusahaan raksasa mesin pencari, Google, kembali tampilkan doodle yang kali ini ikut merayakan tradisi mudik 2018.
Bertema mudik Lebaran, Google menampilkan kendaraan baik mobil maupun motor dengan warna-warna cerah yang berbondong-bondong pindah dari Jakarta ke kota-kota asal para penduduk.
Sebagai ikon Jakarta, doodle memperlihatkan bangunan ikonik seperti menara BNI 46 dan Monas di Google doodle mudik 2018. Uniknya, semua kendaraan yang mudik memiliki muatan berlebih. Sebut saja, beberapa mobil terpaksa membawa barang-barangnya di atas atap mobilnya. Doodle kali ini dibuat Cynthia Yuan Cheng.
Seperti diketahui, mudik saat Lebaran dan hari raya besar keagamaan lainnya menjadi salah satu ciri khas masyarakat Indonesia.
Baca Juga: 5 Fakta Gnome yang Hits Bersama Google Doodle
Kehadiran doodle mudik 2018 di bagian halaman depan Google ini mempermudahkan siapapun mencari berita yang berkaitan tentang mudik 2018. Ketika Anda mengklik doodle, maka berbagai berita seputaran mudik 2018 pun akan keluar.