Penduduk Desa Ini Menyembah Meteorit, Kok Bisa?

Dythia Novianty Suara.Com
Kamis, 07 Juni 2018 | 08:40 WIB
Penduduk Desa Ini Menyembah Meteorit, Kok Bisa?
Ilustrasi meteorit. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah desa di Cina dilaporkan menyembah meteorit setelah jatuh ke Bumi. Diketahui, ada dua meteorit yang dilaporkan jatuh dari langit, tetapi hanya satu yang menerjang atap rumah sebuah keluarga.

Meteorit kemudian ditempatkan di altar dan disembah oleh penduduk desa. Bahkan, mereka melakukan sebuah ritual unik, membuang uang di atasnya dan membakar dupa di dekatnya untuk keberuntungan.

Meteor, yang dikenal sebagai bolide atau superbolide tergantung pada tingkat kecerahannya, terlihat oleh penduduk di Prefektur Otonomi Xishuangbanna Dai di Provinsi Yunnan Cina barat daya. Video dari fenomena astronomi, menunjukkan meteorit bersinar terang di langit malam sementara dengan cepat turun ke Bumi.

Para pejabat Cina mengatakan, mereka sedang mencari jangkauan pencari meteorit dan sejauh ini hanya berhasil menemukan empat dari sekitar enam bagian benda dari langit itu, yang mereka sebut 'segar' dan mengandung 'nilai penelitian yang tinggi'. Dua benda masih belum diketahui keberadaannya, tetapi semua meteorit itu diperkirakan akan disita oleh pihak berwenang untuk tujuan penelitian.

Baca Juga: Hujan Meteor di Akhir Pekan, Ini Waktu Terbaik untuk Melihatnya

Para pejabat mengatakan, mereka sangat ingin mendapatkan meteorit itu karena mereka gagal menemukan jejak fisik dari superbolide yang meledak di atas barat daya Cina tahun lalu. Meteorit yang meledak itu digambarkan oleh NASA sebagai 'bola api' dengan energi setara dengan 540 ton TNT yang menerangi langit malam di kota Shangri-La, juga di Provinsi Yunnan pada bulan Oktober lalu. [Metro]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI