Dibanderol Rp 3,7 Juta, Ini Lima Keunggulan Samsung Galaxy J7 Duo

Jum'at, 04 Mei 2018 | 07:15 WIB
Dibanderol Rp 3,7 Juta, Ini Lima Keunggulan Samsung Galaxy J7 Duo
Samsung Galaxy J7 Duo. [Suara.com/Lintang Siltya Utami]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung secara resmi telah menambah lini produk Galaxy J series terbarunya dengan J7 Duo dengan menggandeng Blibli.com secara eksklusif seharga Rp 3,7 juta. Pada smartphone terbarunya ini pabrikan asal Korea Selatan itu mengedepankan lima keunggulan:

1. Smartphone dual camera dengan harga terjangkau

Tak seperti pendahulunya yang sama-sama memiliki dual camera, Samsung Galaxy J7 Duo dibanderol dengan harga lebih terjangkau dibandingkan dengan Galaxy J7 Plus yang hampir mencapai Rp 5 juta. Keduanya sama-sama memiliki kamera belakang dengan resolusi 13 MP dan 5 MP dengan lensa bukaan F1.9

2. Removable baterai

Baca Juga: Gandeng Blibli.com, Samsung Luncurkan Galaxy J7 Duo

Head of Product Marketing IM Business Samsung, Denny Galant, menjelaskan ada beberapa pertimbangan dari pihak Samsung untuk menghadirkan kembali cover belakang yang bisa dibuka dan baterai yang bisa dilepas. Hal itu, dia menambahkan, adalah suatu kebutuhan dan dapat menjadi pertimbangan konsumen saat membeli Samsung Galaxy J7 Duo ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI