Suara.com - YouTube dikabarkan telah merombak aplikasi khususnya untuk anak-anak, YouTube Kids, sehingga orang tua bisa memilih sendiri video-video dan channel yang bisa diakses buah hati mereka.
Layanan video online milik Google itu, Kamis (26/4/2018), mengumumkan tiga fitur baru pada aplikasi YouTube Kids. Fitur-fitur itu diklaim memberikan orang tua kendali lebih besar.
Salah satu fitur baru itu akan bisa digunakan orang tua untuk memilih video-video dan channel yang bisa diakses anak mereka.
Sementara dengan fitur kedua, orang tua bisa mematikan fungsi pencarian, sehingga anak-anak tak bisa menemukan video baru dan hanya bisa menonton video yang tersedia di halaman home.
Lalu pada fitur terakhir, YouTube Kids menyajikan channel-channel dari beragam kategori seperti seni, musik, atau olahraga yang dianggap layak dinikmati oleh anak-anak.
Dua fitur pertama belum tersedia saat ini, tetapi YouTube berjanji akan menambahkannya sebelum 2018 berakhir. Sementara fitur terakhir sudah bisa dinikmati pekan ini. (Channel News Asia)