Suara.com - Pesatnya pertumbuhan smartphone di Indonesia memaksa para vendor untuk selalu menghadirkan sesuatu yang inovatif. Namun, kemampuan kamera diprediksi masih akan mengisi tren smartphone dalam beberapa tahun kedepan. Product Manager PT Vivo Mobile Indonesia, Jason Fanjaya melihat, kedepannya kamera masih akan tetap menjadi faktor utama pada smartphone.
"Kamera di smartphone itu kan sebenarnya taggs picture dalam sebuah moment dan itu masih akan menjadi salah satu faktor utama," ujar Jason kepada Suara.com, saat peluncuran V9 Cool Blue Limited Edition, di Jakarta, Jumat (12/4/2018).
Namun, Jason menjelaskan, selain kamera tidak menutup kemungkinan bidang lainnya juga akan menjadi trend. Ia mencontohkan teknologi meachine learning kedepannya juga bisa menjadi trend pada smarphone.
Pasalnya, konsumen pasti igin memiliki smartphone yang benar-benar smart bisa membantu mobilitas sehari-hari. Bahkan, desain saat ini juga menjadi satu hal yang di ekspresikan melalui smartphone.
Baca Juga: Bertabur Bintang dan Lekat Budaya, Vivo V9 Resmi Gebrak Tanah Air
"Jadi lebih ke fitur dan hardware. Intinya pasti kita menyesuaikan dengan kebutuhan orang Indonesia," jelasnya.
Disodori pertanyaan, berapa produk yang siap diluncurkan Vivo sepanjang 2018.
"Kita belum bisa ngomong. Tapi yang pasti kita akan punya salah satu produk kejutan," tukasnya.
Vivo sendiri baru saja melucurkan V9 Cool Blue Limited Edition yang memiliki keunikan dari segi warna. Dimana berdasarkan survei internal Vivo, warna biru mampu mengekpresikan kepribadian yan aktif. Selain wana tersebut menjadi warna kebesaran perusahaan.
Baca Juga: Candi Borobudur Bakal Jadi Lokasi Peluncuran Vivo V9