Samsung Galaxy Note 9 Bakal Disematkan Baterai Jumbo

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 28 Maret 2018 | 09:47 WIB
Samsung Galaxy Note 9 Bakal Disematkan Baterai Jumbo
Samsung Galaxy Note 8 diperkenalkan di Jakarta, Senin (25/9). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung dikabarkan tengah menyiapkan Galaxy Note 9. Disinyalir, pabrikan akan melakukan berbagai peningkatan sebagai penerus dari Galaxy Note 8, salah satunya dari sisi baterai.

Kapasitas baterai Galaxy Note 9 menjadi salah satu bocoran informasi yang dianggap kredibel di dunia maya. Disebutkan, Galaxy Note 9 memiliki baterai 3850mAh. Artinya, kapasitas tersebut jauh lebih besar dari pendahulunya, Galaxy Note 8 yang memiliki baterai berkapasitas 3300mAh.

Selain baterai, Galaxy Note 9 diharapkan dapat mengusung desain Infinity Display 2.0 yang membuat cameo di Galaxy S9 dan S9 +, tetapi dengan bingkai dan kaca penutup yang lebih ketat, dan baik pemindai jari di layar atau yang di bagian belakang.

Dari sisi penyimpanan, Galaxy Note 9 akan memiliki RAM 6GB/128GB sebagai kombinasi memori.
Adapun kamera, Samsung telah mengembangkan sesuatu yang berbeda dari kamera ganda S9 + untuk Note 9.

Baca Juga: Wow! Diam-Diam Samsung Sudah Menyiapkan Galaxy Note 9

Seperti ciri khas seri Galaxy Note, pabrikan pun mengklaim bahwa S-Pen mendatang akan memiliki pemindai jari di display. [Phonearena]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI