Suara.com - Instagram mencoba untuk memperbaiki tampilan linimasanya. Platform berbagi foto milik Facebook itu baru saja merilis pembaruan agar tampilan linimasa lebih segar untuk pengguna.
Dengan pembaruan ini, postingan terbaru akan muncul terlebih dahulu di linimasa pengguna.
"Berdasarkan masukan Anda, kami melakukan perubahan untuk memastikan bahwa postingan yang lebih baru, muncul pertama kali dalam feed," tulis Instagram di blog resminya.
Tak hanya mengubah algoritma linimasa, Instagram juga akan menambahkan fitur "New Post". Fitur tersebut memungkinkan pengguna dapat melakukan penyegaran linimasa secara manual. Menurut Instagran, fitur ini tinggal menunggu waktu untuk hadir.
"Tujuan kami adalah menjadi tempat terbaik untuk berbagi dan terhubung dengan orang-orang dan minat yang paling penting bagi Anda," lanjut Instagram.
Sebelumnya, Instagram banyak mendapat protes karena mengubah susunan kronologis postingan di linimasa pada 2016. Hal itu dinilai akan membuat pengguna ketinggalan postingan keluarga yang baru.
Pada saat itu, Instagram beralasan bahwa perubahan linimasa akan membuat pengguna melihat postingan yang lebih relevan.