Suara.com - Concha García Zaera (87) yang berasal dari Valencia, Spanyol, menjadi sensasi di Instagram. Ia diketahui membuat berbagai lukisan indah hanya dengan menggunakan aplikasi Microsoft Paint.
Akun Instagram miliknya, @conchagzaera, kini sudah memiliki 131 ribu pengikut. Di akun tersebut, ia juga sudah mengunggah 17 karya yang dibuat dengan Microsoft Paint.
Dalam sebuah interview bersama media setempat, Zaera menceitakan, ia sempat mengambil kelas melukis dengan cat minyak. Namun ia menghentikan les tersebut karena tidak kuat mencium bau cat.
Baca Juga: Berikut Gejala Gangguan Bipolar dan Cara Mendeteksinya
Saat anak perempuannya memberikan Zaera komputer, ia langsung jatuh cinta kepada Microsoft Paint. Diketahui, Zaera melukis lukisan indah tersebut di Microsoft Paint dengan menggunakan mouse.
Zaera menjelaskan, ia biasanya mendapatkan inspirasi dari karu pos dan pemandangan di sekitarnya. Untuk menyelesaikan satu lukisan, ia mengaku membutuhkan waktu sekitar dua minggu.
Pada awalnya, ia mengunggah karyanya di Facebook. Namun ketika berpindah ke Instagram, karyanya langsung menarik perhatian warganet.
Walaupun sudah populer, Zaera mengaku bingung kenapa dirinya begitu mendapat banyak perhatian. Menurutnya, karyanya adalah hal yang biasa.
Baca Juga: Persija Resmi Kontrak Kiper Timnas U-19
"Aku rasa karya-karyaku sangatlah simpel," katanya.