Dikira Foto Orang Hilang, Ternyata Malah Bikin Kesal

Kamis, 08 Februari 2018 | 05:45 WIB
Dikira Foto Orang Hilang, Ternyata Malah Bikin Kesal
Foto dikira orang hilang. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Selain untuk penerang jalan, biasanya tiang listrik juga berguna untuk dijadikan tempat iklan seperti penyewaan badut, poster orang hilang dan jasa sedot wc.
 
Namun berbeda dengan  poster iklan satu ini yang diunggah akun twitter @askmenfess. Dalam foto tersebut terlihat pas foto seorang lelaki yang mengenakan jas dan dasi.
 
Sekilas poster tersebut nampak seperti poster hilang, namun jika dilihat secara seksama poster tersebut berisikan meminta pesan perhatian orang yang melihatnya.
 
Sayangnya jika membaca kalimat penutup dari poster ini malah bikin terheran-heran lantaran ia hanya meminta perhatian dari orang yang melihat, yang jelas-jelas poster tersebut tak ada pesannya. 
 
Foto dikira orang hilang. [Twitter]
 
"receh astaga.... siapa nih yg kenal mz nya??????," tulis akun itu.
 
Melihat foto tersebut, kebanyakkan warganet dibuat bingung.
 
"Lah gue kirain orang ilang wkwk," seru @dicsniey.
 
"Ngeselin," tambah @isdisplaced.
 
"WOY AHHH," tulis @candyttuft.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI