Instagram resmi menambahkan fitur yang memungkinkan pengguna bisa melihat kapan terakhir teman aktif di layanan berbagi gambar tersebut. Fitur ini serupa dengan fitur "last seen" di WhatsApp.
Dari pantauan Suara.com, fitur ini sudah tersedia untuk sebagian pengguna Instagram. Untuk melihat kapan terkahir kali teman aktif, Anda dapat melihatnya di menu direct message.
Di dalam menu tersebut, Anda dapat melihat waktu terakhir teman Anda menggunakan Instagram. Jika sedang aktif, teman Anda akan mendapatkan label "Active Now". Namun jika sedang tidak aktif, maka akan terlihat waktu terakhir mereka, misalnya "Active 6h ago".
Perlu dijelaskan bahwa pengikut Anda kapan terkahir kali Anda aktif di Instagram. Hanya orang yang Anda ikuti atau yangh sudah bertukar pesan yang dapat mengetahui waktu terakhir Anda aktif.
Fitur bernama “Show Activity Status” ini, aktif secara default di dalam pengaturan Instagram. Namun, Anda dapat mematikan fitur ini jika dirasa menganggu privasi.
Untuk mematikan fitur tersebut, pergi ke menu pengaturan. Kemudian di pilihan "Show Activity Status", geser slide ke kiri. Jika fitur ini mati, maka Anda tidak bisa melihat riwayat teman Anda.
Karena masih bersifat uji coba, maka fitur ini belum tersedia untuk semua pengguna. Namun jika mendapatkan feedback baik, fitur ini mungkin akan diluncurkan lebih cepat dari jadwal sebelumnya.