Suara.com - Ada kabar menggembirakan dari dunia kedokteran, di mana tes darah ternyata bisa deteksi dini delapan jenis kanker.
Seperti kita ketahui bahwa kanker merupakan penyakit yang dapat menimbulkan kematian secara cepat jika lambat terdeteksi. Sayangnya, tak semua orang memiliki kesadaran untuk mendeteksi dini kanker, karena ketakutan dan biaya yang digelontorkan untuk sekali pemeriksaan.
Namun baru-baru ini Walter and Eliza Hall Institute of Medical Research di Australia menemukan potensi tes darah untuk mendeteksi delapan jenis kanker umum seperti kanker ovarium, hati, perut, pankreas, kerongkongan, usus, paru-paru dan payudara.
"Untuk pertama kalinya kami menemukan peluang deteksi dini kanker hanya melalui tes darah. Temuan ini diharapkan dapat menyelamatkan masyarakat dari risiko kematian akibat kanker," ujar Jeanne Tie, Associate Professor sekaligus peneliti utama dilansir Zeenews.
Tingkat kelangsungan hidup pasien kanker sendiri ditentukan oleh seberapa cepat diagnosis kanker ditemukan. Oleh karena itu, kebanyakan pasien kanker yang nyawanya tak tertolong disebabkan, karena telat terdeteksi.
"Masih belum ada tes skrining yang efektif untuk banyak jenis kanker. Temuan kami bisa mendeteksi delapan jenis kanker sekaligus sehingga bisa menghemat anggaran kesehatan pasien," tambah dia.
Tes darah ini nantinya akan menampilkan protein utama dan mutasi gen di tubuh seseorang yang menunjukkan adanya kanker. Tie berharap temuan tes darah yang bisa deteksi dini delapan jenis kanker ini bisa bermanfaat dan segera diaplikasikan oleh banyak rumah sakit di Australia terlebih dulu.
Ilmuwan Temukan Tes Darah yang Bisa Deteksi Dini 8 Jenis Kanker
Sabtu, 20 Januari 2018 | 13:43 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cegah Kanker Payudara dengan SADARI, Ini 5 Tips Penting dari Dokter Spesialis Onkologi
20 November 2024 | 11:42 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI