Suara.com - Seorang perempuan berusia 17 tahun menjadi viral di sosial media, karena dipaksa menikah dengan polisi tua.
Perempuan bernama Kheda Goilabiyev ini mengaku diancam oleh Nazhud Guchigov seorang kepala polisi, jika menolak untuk menikahinya.
Dan akhirnya, Kheda pun terpaksa menikah dengan polisi uzur tersebut. Meski memukau dengan gaun pengantin yang indah dan kerudung permata, Kheda tak bisa menyembunyikan raut sedih di wajahnya.
Terlihat jelas lihat bahwa Kheda emoh menikahi lelaki berusia 47 tahun tersebut.
Guchigov merupakan kepala polisi Republik Checnya, sudah memiliki istri dan anak lelaki yang berusia lebih tua dari Kheda.
Ia cukup berkuasa, dan merupakan sahabat mantan presiden negara tersebut, Ramzan Kadyrov.
Menurut laporan, orangtua Kheda mengaku tak menyetujui pernikahan tersebut. Namun mereka tidak punya pilihan, lantaran Guchigov mengancam akan menculik Goilabiyev jika menolak pernikahan.
Kasus dipaksa menikah ini pun menjadi kemarahan publik. Apalagi, Komisaris Hak Anak, Pavel Astakhov juga secara terbuka mendukung pernikahan tersebut.
"Wanita Kaukasia akan mulai keriput saat menginjak usia 27 tahun," kata Pavel.
Viral, Gadis 17 Tahun Dipaksa Menikah dengan Kepala Polisi Tua
Kamis, 18 Januari 2018 | 13:17 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kecelakaan Maut Hancurkan Mimpi Pernikahan, 71 Orang Tewas Termasuk Mempelai
31 Desember 2024 | 15:26 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI