Instagram Bakal Tampilkan Postingan Rekomendasi di Halaman Muka

Kamis, 28 Desember 2017 | 22:45 WIB
Instagram Bakal Tampilkan Postingan Rekomendasi di Halaman Muka
Logo Instagram. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah menambahkan fitur yang memungkinkan pengguna mengikuti sebuah hashtag awal bulan ini, Instagram kini menghadirkan fitur "Recommended for You".

Fitur tersebut berfungsi untuk menyarankan pengguna beberapa postingan di halaman muka. Alhasil, pengguna dapat mengikuti beberapa akun baru berdasarkan postingan yang direkomendasi.

Fitur "Recommended for You" sudah tersedia di beberapa pengguna Instagram yang terpilih. Kendati bersifat terbatas, fitur tersebut sudah dijelaskan di halaman bantuan Instagram.

"Saat sedang menjelajah, Anda mungkin akan melihat postingan yang 'Disarankan'. Postingan tersebut disarankan berdasarkan 'likes' Anda di akun yang diikuti," jelas Instagram di situs resminya.

Baca Juga: Ini 10 Kota Terpopuler di Instagram, Jakarta Urutan Berapa?

Anda dapat menyembunyikan post yang disarankan secara semetara, dengan mengetuk ikon tiga titik di samping sebuah pos. Namun, perlu diingat
bahwa langkah tersebut tidak menghapus semua posting yang disarankan secara permanen.

Dalam beberapa bulan terakhir, beberapa fitur terbaru Instagram memang cukup dikritik pengguna. Setelah menghilangkan susunan feed secara
kronologi, kini fitur seperti "Recommended for You" berpotensi dapat merusak tampilan feed.

Belum diketahui kapan fitur "Recommended for You" tersedia untuk semua pengguna. [9to5mac]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI