Suara.com - Dengan polesan kosmetik, wajah seseorang dapat berubah secara signifikan. Bahkan, terkadang orang yang melihatnya dapat menjadi tertipu hingga akhirnya berburuk sangka.
Seorang seniman makeup asal Malaysia bernama Watiey Abdullah membuat kehebohan dengan mengunggah video tutorial makeup. Dalam video tersebut tampak wajahnya yang babak belur layaknya korban kekerasan rumah tangga.
Saking aslinya, beberapa warganet mengira bahwa ia adalah seorang korban KDRT. Bahkan, sebuah postingan hoax di Facebook menyebutkan bahwa dia adalah seorang penceramah yang dikeroyok warga karena berceramah soal hal yang sensitif.
Banyaknya kabar hoax mengenai dirinya, membuat Watiey gerah. Dalam postingan di Instagram ia melakukan klarifikasi soal wajahnya yang tampak babak belur.
"Jadi di sini saya memasang kembali video makeup ini untuk memperjelas kepada kalian bahwa berita yang mengatakan bahwa saya dipukuli, saya dirampok, disalahgunakan dan semuanya adalah palsu," belanya.
Ia pun melanjutkan bahwa videonya bertujuan untuk menampilkan hasil karyanya di bidang makeup. Watiey kemudian meminta para warganet untuk lebih teliti dalam membaca sebuah berita.
Video tersebut mendapatkan perhatian luas dari para warganet. Mereka mengatakan bahwa Watiey sangat ahli dalam memanipulasi wajah hingga terlihat asli.
"Mata kanan nya kok kaya beradah ? Kaya beneran yah," ujar @pedrobulaklaut.
"Mirip bgtt !!!!," ujar @aida.khansa.
"Tadinya mikir, kenapa nih cewek kuat banget ya dihajar sampek sueek gitu gk mati. Ternyataa makeup," canda @angginovitaa.
Mukanya Babak Belur, Ternyata Perempuan Ini...
Minggu, 26 November 2017 | 22:34 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Apa Itu Koin Jagat? Lagi Viral Banget di Media Sosial dan Diburu Anak Muda
11 Januari 2025 | 11:03 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI