Samsung Pastikan Galaxy A 2018 Masuk Indonesia, Kapan?

Rabu, 22 November 2017 | 16:04 WIB
Samsung Pastikan Galaxy A 2018 Masuk Indonesia, Kapan?
Peluncuran buku 'Born To Explore: Generasi Langgas' yang disponsori Samsung di Jakarta, Rabu (22/11/2017). [Suara.com/Insan Akbar Krisnamusi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung memastikan Galaxy A edisi 2018 akan masuk Indonesia. Namun, pabrikan asal Korea Selatan itu belum membeberkan kapan persisnya smartphone (ponsel pintar) di kelas middle-up tersebut akan diluncurkan resmi di Tanah Air.

"Pasti akan ada. Kami sudah mulai dari Galaxy Alpha, terus dilanjutkan pada 2015-2017. Jadi Insya Allah yang 2018 juga akan masuk," kata Product Marketing Samsung Mobile Samsung Electronics Indonesia, Irfan Rinaldi, pada Rabu (22/11/2017) di Jakarta.

Irfan berbicara usai peluncuran buku 'Born To Explore: Generasi Langgas' yang disponsori Samsung. Buku ini turut mempromosikan penggunaan Galaxy A yang memudahkan generasi milenial Indonesia saat bepergian ke luar kota atau luar negeri.

Lebih lanjut, meski menjamin Galaxy A teranyar kelak diproduksi dan dijual pula di Indonesia, Irfan tidak bersedia membuka waktu peluncurannya.
"Tunggu saja undangannya," ujar dia.

Baca Juga: Ini Harga Samsung Galaxy A (2017)

Seperti diketahui, penampakan dan fitur Galaxy A edisi 2018, yaitu A5 dan A7, telah banyak bocor di jagad maya, walaupun ponsel pintar ini sama sekali belum meluncur di pasar mana pun di dunia.

Konon, Galaxy A edisi 2018 nantinya mengusung desain yang sama S8 yaitu Infinity Display dengan aspek rasio 18.5:9. Ada pula fitur Fingerprint di bawah kamera utamanya.

Selain itu, ruang mesinnya kabarnya dipersenjatai prosesor Snapdragon 660 / Exynos 7880 plus RAM 4GB atau 6GB. Sistem operasinya sendiri gosipnya masih menggunakan Android Nougat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI