Suara.com - Siapa yang tak kenal Indomie? Penganan instan ini menjadi favorit sebagian besar masyarakat Indonesia karena harganya yang terjangkau, namun tetap memiliki rasa yang lezat. Tak heran, Indomie kerap menjadi solusi masyarakat di tanggal tua.
Lazimnya, masyarakat memasak Indomie dengan beragam bumbu yang sudah disertakan di bungkusnya. Namun, bagaimana bila Indomie dicampuradukan dengan beragam makanan yang rasanya jauh berbeda?
Sebagaimana dihimpun oleh akun Twitter @AgamaIndomie, terdapat beberapa ulah kocak netizen yang mencampur Indomie dengan bahan makanan tidak lazim.
Dalam sebuah gambar, terlihat bahwa seorang warganet mencampur Indomie dengan Adem Sari. Menurutnya, rasa Indomie tersebut menjadi tidak karuan.
Baca Juga: Nutella Ubah Resep, Warganet Kecewa, Mengapa?
Terdapat pula seorang warganet yang mencampur Indomie dengan Milo Coklat. Setelah ia rasakan, rasa Indomie menjad amis karena kehadiran rasa coklat yang mendominasi.
Seorang pengguna Twitter dengan akun @syawalh mengunggah sebuah akun yang menunjukkan Indomie yang sudah tercampur dengan kolak pisang. Tidak diketahui rasa Indomie bercampur pisang tersebut.
Kumpulan eksperimen kocak dengan Indomie membuat para warganet turut memberikan komenternya. Tak jarang, mereka meghujat tindakan abnoral tersebut.
Baca Juga: Warganet Pilih Pindah ke Meikarta Jika WhatsApp Diblokir, Lho?
"Aku kira org yg makan indomie trus kuahnya diganti susu putih itu udh yg paling aneh, ini apa lagi ya Tuhaaan :(," jelas @Yuniswy01.