Suara.com - PT Dua Puluh Empat Jam Online bersama Moonton menghadirkan portal ml.unipin.co.id untuk melayani penggemar setia Mobile Legends. Kolaborasi ini menandai hubungan lebih erat antarperusahaan yang sudah terjalin sejak Oktober 2017.
Kerja sama ini diharapkan dapat menjadi alternatif baru saluran pembayaran untuk game Mobile Legends.
"UniPin resmi menjadi official payment partner dari Mobile Legends di Indonesia," ujar Ashadi Ang Direktur Eksekutif PT Dua Puluh Empat Jam Online.
Portal tersebut menjadi tempat penggemar Mobile Legends untuk membeli beragam item yang dapat digunakan untuk meningkatkan pengalaman bermain game.
Baca Juga: Awas! Sering Gunakan Mobile, Jadi Celah Buat Hacker
Terkait layanan top up Mobile Legends, pengguna bisa membeli dari paket yang terkecil yaitu Rp10 ribu hingga Rp500 ribu. Selain itu, UniPin juga menyediakan pembelian bundling starlight member dengan banderol Rp300 ribu hingga Rp500 ribu.
Lebih lanjut, Ashadi memaparkan, Mobile Legends adalah salah satu game mobile yang sangat populer di kalangan gamer Indonesia. Game ini tercatat sudah diunduh sebanyak 50 juta kali di Play Store.
"UniPin bangga menjadi mitra resmi dari Mobile Legends. Tercatat, 10 juta pengguna aktif game ini di indonesia," tandasnya.
Baca Juga: Qualcomm Klaim Kecepatan Internet Mobile 5G Perdana