Ini Kicauan Pertama Jokowi Setelah Nikahkan Kahiyang dan Bobby

Rabu, 08 November 2017 | 15:12 WIB
Ini Kicauan Pertama Jokowi Setelah Nikahkan Kahiyang dan Bobby
Presiden Joko Widodo menikahkan putrinya, Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution disaksikan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Ketua MUI KH Ma'ruf Amin di Gedung Graha Saba, Sumber, Solo, Jawa Tengah, Rabu (8/11).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Akhirnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi menikahkan putri semata wayangnya, Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution.

Prosesi akad nikah berjalan dengan lancar di Gedung Graha Saba Buana, Solo, Rabu (8/11).

Usai menikahkan anaknya, Jokowi mengungkapkan perasaanya melalui kicauan di akun twitter resminya @jokowi.

Bersamaan dengan kicauannya ia juga mengunggah foto suasana sakral saat akad nikah berlangsung. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan, ijab qabul pernikahan Kahiyang dan Bobby telah berjalan lancar.

Tak lupa ia juga meminta doa kepada rakyat Indonesia agar keluarga kecil yang dibina Kahiyang dan Bobby selalu dipenuhi cinta dan kasih sayang.

"Alhamdulillah, ijab qabul pernikahan Kahiyang dan Bobby Nasution berjalan dengan lancar. Mohon doa, agar mereka selalu dipenuhi dengan cinta dan kasih sayang, membangun keluarga yang baru -Jkw," cuitnya.

Kicauannya mendapat respon dari warganet.

"Semoga menjadi keluarga yang samawa.. aamiin," seru @05Indah93.

"Selamaaaat Pak Jokowi .twitter nya udah versi terbaru. Udah bisa 280 karakter," guyon @tania_damayanti.

"Selamat Presiden Jokowi. Do'a kami untuk keluarga bapak. Semoga senantiasa diberi kesehatan dan bahagia selalu. Aamin," timpal @yusuf_dumdum.

"Saya turut berdoa juga buat Pak Jokowi,semoga Tuhan memberi kesehatan dan panjang umur,agar bisa membenahi negeri ini dgn baik," tulis @p14714669.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI