Huawei Ikut Bikin Ponsel Berlayar Lentur yang Bisa Dilipat

Liberty Jemadu Suara.Com
Sabtu, 21 Oktober 2017 | 06:43 WIB
Huawei Ikut Bikin Ponsel Berlayar Lentur yang Bisa Dilipat
Ilustrasi sebuah ponsel pintar buatan Huawei. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Telepon seluler pintar hibrida, yang bisa berubah menjadi komputer tablet, tampaknya akan jadi tren pada 2018 mendatang. Setelah ZTE memperkenalkan Axon M, smartphone berlayar ganda yang bisa dilipat pada pekan ini, saudara senegaranya, Huawei juga mengumumkan akan meluncurkan produk serupa pada tahun depan.

Sebelumnya Samsung, penguasai pasar smartphone dunia, sudah mengatakan bahwa ponsel lipat berlayar lentur akan jadi salah satu jagoannya tahun depan. Apple juga diberitakan sedang mengerjakan ponsel sejenis bersama LG, rival Samsung di Korsel.

"Kami sudah memiliki model contoh yang bisa berfungsi," kata Richard Yu, CEO grup bisnis consumer Huawei, kepada CNet pada awal pekan ini, di Berlin, Jerman.

Huawei, diprediksi mengalahkan Apple sebagai produsen ponsel pintar terbesar kedua sedunia pada tahun ini, mengaku belum siap untuk meluncurkan produk itu, tetap akan berusaha memperkenalkannya tahun depan.

"Kami juga punya dua layar. Tetapi kami terkendarala dengan celah kecil di antara layar. Kami harus segera menyingkirkan celah itu," jelas dia.

Seperti diwartakan sebelumnya, ZTE baru saja memperkenalkan sebuah ponsel pintar hibrida yang bisa dilipat dan bisa berubah menjadi tablet. Hanya saja, Axon M tak menggunakan teknologi layar lentur, tetapi menggunakan engsel untuk menggabungkan dua layar ponsel.

Alhasil, meski bisa digunakan sebagai tablet ketika lipatannya dibuka, layar Axon M akan disela oleh celah yang membuat tampilan layar tak maksimal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI