Detik-detik Tutup Mesin Pesawat Air France Terlepas di Udara

Senin, 02 Oktober 2017 | 12:20 WIB
Detik-detik Tutup Mesin Pesawat Air France Terlepas di Udara
Ban pesawat robek. (ATSB)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penerbangan Air France 606 yang berangkat dari Paris menuju Los Angeles hampir berubah menjadi bencana. Pasalnya, bagian depan cowling dan bilah kipas di mesin nomor 4 terlepas saat berada di tengah-tengah penerbangan.

Peristiwa mengerikan itu sempat terekam oleh kamera soerang penumpang. Akun Twitter @theamadoor mengunggah kejadian itu di Twitter.

Dari video yang diunggah tampak mesin nomor 4 pesawat Airbus A380 itu tampak "telanjang". Terlihat pula, kabel yang menggantung di bawah mesin.

Seorang penumpang bernama Enrique Guillen menceritakan, pesawat terasa bergetar selama satu menit. Kemudian, pesawat mulai kehilangan ketinggian.

Baca Juga: Lockheed Martin Akan Gunakan Pesawat Berbahan Bakar Air di Mars

"Sebuah suara yang belum pernah saya dengar sebelumnya. Kami jelas tahu bahwa ini bukan turbulensi. Hal itu berlangsung sekitar 30 detik sampai satu menit," jelasnya.

Saat kejadian, pesawat itu berada di wilayah udara Greenland. Dengan sigap, pilot langsung mengarahkan pesawat ke Goose Bay, Kanada, di mana dia mendarat dengan selamat.

Pesawat itu dietahui sedang membawa 497 penumpang. Pesawat ini dikabarkan memiliki catatan keamanan yang sangat baik sejak diperkenalkan pada tahun 2007.

Pihak Air France belum mau berspekulasi mengenai penyebab kejadian ini. Mereka memastikan bahwa penyelidikan akan segera dilakukan oleh pihak terkait.

"Investigasi saat ini sedang dilakukan untuk menjelaskan kejadian serius ini terutama dengan perwakilan dari investigator keamanan pesawat Prancis (BEA), produsen pesawat Airbus dan Air France," tulis keterangan resmi maskapai. (Cnet/Twitter)

Baca Juga: Salon Ini Ada di Dalam Pesawat, Berani Coba?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI