Driver Ojek Online Ini Dilucuti, Jaketnya Dibakar

Jum'at, 29 September 2017 | 16:03 WIB
Driver Ojek Online Ini Dilucuti, Jaketnya Dibakar
Ojek online dilucuti. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perselisihan antara ojek online dan ojek pangkalan (opang) terus berlanjut. Tak heran jika banyak kasus kekerasan yang dialami driver ojek online.

Kali ini penganiayaan terhadap driver ojek online kembali lagi terjadi di Makassar, Sulawesi Selatan. Tak tanggung-tanggung, ojek pangkalan sampai menghukum driver tersebut dengan melucuti pakaian di depan umum.

Dalam video yang diunggah akun instagram @dramaojol.id, terlihat seorang driver ojek online yang berada di atas motor dikerubungi oleh para driver ojek pangkalan.

Ojek pangkalan berusaha menarik dan melucuti jaket driver ojek online. Tak cuma itu, mereka juga memaki hingga driver ojek online hingga tak berdaya.

Begitu sukses melucuti, sejumlah anggota ojek pangkalan membanting helm dan membakar jaket milik driver ojek online.

Aksi ini pun mendapat kecaman warganet. "Rejeki itu dijemput. Tahun semakin berubah. Teknologi semakin berubah. Manusia harus menyesuaikan perubahan. Sama sama cari rejeki halal tanpa harus menjatuhkan dan menghakimi yg lainnya," kata akun @misslutvii.

"Sumpah ih kesel lihat nya. Kasihan bapak drivernya," tambah @ekadnaptr.

"Cuma bisa melakukan nggak mikir kalau dia ada di posisi orang yang dianarkiskan," timpal @satriorrrr.

"Orang yang nggak punya pikiran maju, dan orang yang iri. Kenapa? Karena mereka susah akan keadaan dan mencari cari salah orang lain. Padahal salahkan diri sendiri kenapa nggak bisa berbenah dengan majunya zaman," tulis @ziizones.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI