Tak Dapat Kursi Prioritas di KRL, Ibu Nekat Duduk di Paha Lelaki

Kamis, 14 September 2017 | 14:37 WIB
Tak Dapat Kursi Prioritas di KRL, Ibu Nekat Duduk di Paha Lelaki
Ibu duduk di paha lelaki. [worldofbuzz]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baru-baru ini video seorang perempuan yang duduk di atas pangkuan lelaki menjadi viral di media sosial.

Adalah seorang ibu asal Cina yang berbuat nekat saat menjadi penumpang kereta bawah tanah Nanjing Metro. Awalnya, ada seorang pemuda yang duduk di kursi prioritas.

Kursi itu sebenarnya untuk penyandang disabilitas, orang tua, atau ibu hamil. Melihat hal itu, ibu ini tak terima. Ia erpikir bahwa dialah yang berhak duduk di situ. Lantas ia meminta si pemuda untuk menyingkir dan berdiri saja.

Namun, si pemuda tak menyetujuinya. Ia menilai bahwa si ibu tak berhak mendapatkan tempat duduk. Pasalnya si ibu tidaklah terlalu tua untuk masuk kategori orang yang berhak duduk di kursi prioritas.

Keduanya bahkan terlibat adu mulut untuk memperebutkan kursi. Melansir Worldoffbuzz, akhirnya lelaki itu berpikir bahwa ibu itu akan menyerah.

Tapi kenyataannya tidak, sang ibu justru dengan santainya duduk di pangkuan lelaki tersebut.

Hal itu sangat mengejutkan dan canggung terutama bagi pemuda itu dan penumpang lainnya yang melihat.

Bahkan ibu itu malah mengibaskan rambutnya sambil duduk di pangkuan lelaki tersebut.

Tak diketahui berapa lama momen memalukan itu terjadi.

Lucunya, penumpang lain hanya berpura-pura tidak peduli walaupun mereka sebenarnya melihat kejadian konyol tersebut.

"Kursi prioritas hanyalah sebagai pengingat bagi para penumpang untuk memberikan kursinya bagi yang membutuhkan, tapi itu bukanlah hukum. Jika kursi kosong, maka siapapun bisa menempatinya."kata petugas polisi di Metro Nanjing.

Setelah menonton video tersebut beberapa warganet mengatakan bahwa ibu tersebut memang senagaja memanfaatkan pemuda itu.

"Dia menggosok bokongnya di pangkuannya!,"kata seorang warganet.

Sementara pengguna facebook lain berkomentar," Wanita itu pastinya tidak terlihat tua bagiku, dia hanya mengeksploitasi usianya untuk mendapatkan kursi itu!,"ujar pengguna facebook.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI