Canggihnya Kamera Google Street View Baru

Kamis, 07 September 2017 | 14:37 WIB
Canggihnya Kamera Google Street View Baru
Mobil Google Street View (suara.com/Dinda Rachmawati).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Google telah merancang ulang sistem kamera Street View-nya sehingga dapat mengambil gambar lebih jelas dan menangkap data lebih banyak tentang toko dan bangunan.

Sekadar informasi, Google Street View adalah fitur Google Maps yang memungkinkan pengguna melihat kondisi jalam dalam pemandangan 360 derajat.

Pembaruan kamera membuat pengambilan foto panorama yang lebih jelas, sementara dua kamera definisi tinggi menangkap gambar terperinci tentang pertokoan dan rambu jalan.

Saking canggihnya, data seperti jam buka toko bisa dilihat oleh algoritma mesin belajar dan disertakan dalam hasil pencarian.

Baca Juga: Lima Fitur Unik Google Maps Ini Jarang Diketahui

Google mengatakan bahwa kamera yang disempurnakan akan menghasilkan gambar yang lebih cerah dan lebih berwarna, di mana gambar telah dijahit bersama untuk menghasilkan panorama 360 derajat.

Pembaruan ini adalah update besar pertama untuk hardware di Street View dalam delapan tahun. Sejak diluncurkan 2007, Google Street View telah menangkap lebih dari 10 juta mil jalan, dan lebih dari 80 miliar foto.

Sementara itu, Chris Green, analis teknologi di konsultan Lewis, mengatakan bahwa update ini penting mengingat bahwa pengguna kini semakin banyak yang mencari jalan di Google Maps.

"Orang-orang semakin sering menggunakan alat seperti Street View untuk menemukan tujuan mereka," ujarnya. [BBC]

Baca Juga: Pemerintah India Minta Warga Tak Pakai Google Maps

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI