Suara.com - Seekor hiu mulut besar atau megamouth shark, yang termasuk dalam satwa super langka di Bumi, terlihat sedang berkeliaran di perairan Taman Nasional Komodo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
Binatang laut bernama ilmiah Megachasma pelagios itu berhasil terekam kamera seorang penyelam asal Inggris, Penny Bielich, ketika ia sedang berwisata di Gili Lawa, TN Komodo.
Dalam video berdurasi 26 detik yang diunggah ke YouTube pada 25 Juli kemarin itu, terlihat hiu raksasa tersebut berenang acuh melewati Bielich, sebelum hilang dalam kegelapan laut.
Hiu mulut besar termasuk dalam binatang paling langka dan misterius di dunia. Sejak ditemukan pertama kali pada 1976 di perairan Hawaii, Amerika Serikat, baru 44 kali hiu itu ditemukan berkeliaran di lautan.
IUCN, lembaga konservasi alam internasional, mencatat baru 102 spesimen hiu mulut besar yang pernah di teliti oleh para ilmuwan. Meski demikian, hiu mulut besar tak termasuk dalam daftar hewan yang terancam punah.
Meski misterius, hiu mulut besar dinilai tak berbahaya bagi manusia. Hiu mulut besar diketahui termasuk dalam kelompok hewan penyaring, yang menyantap plankton, ubur-ubur, udang kecil, dan partikel makanan lain dengan cara disaring dari air laut yang diisapnya.
Menurut para ilmuwan hiu mulut besar tergolong ikan yang bertubuh lembek dan memiliki keterampilan berenang yang payah. Ia termasuk dalam kelompok satwa diurnal, yang bisa hidup di air dangkal maupun dalam.
Hiu mulut besar bisa tumbuh hingga sepanjang 5 meter dan bisa dikenali dari mulutnya yang lebar. Ia biasa ditemui di perairan dekat Jepang dan Taiwan, meski juga pernah ditemukan di lautan Atlantik, Pasifik, dan Hindia. (National Geographic/Newsweek)
Hiu Super Langka Terlihat di Perairan Komodo
Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 27 Juli 2017 | 20:47 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Taman Nasional Komodo Aman Dikunjungi Selama Nataru, Wisatawan Diingatkan Tetap Pantau Perubahan Cuaca
30 Desember 2024 | 15:48 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI