Suara.com - Siapa yang tidak tahu Facebook? Secara sadar atau tidak, media sosial ini telah menguasai kehidupan kita.
Akhir-akhir ini, banyak orang memanfaatkan Facebook untuk membuat grup, melakukan bisnis, membuat situs web untuk organisasi mereka, dan menjadwalkan keseluruhan kalender acara.
Semua itu "tersimpan di bawah bendera huruf kecil "f". Kini Anda juga menyiarkan langsung apa yang diinginkan dan disebarkan melalui Facebook.
Jika ingin menggunakan Facebook sebagai media bisnis, sebenarnya keseluruhan perangkat yang dibutuhkan sudah ada. Bahkan, Anda bisa mengirimkan file berukuran besar cukup dengan satu tombol klik.
Baca Juga: Pemakaman Hayden Bakal Disiarkan di Facebook Live
Berikut beberapa hal yang perlu Anda ketahui untuk menguasai Facebook:
1. Cari tahu di mana Anda masuk
Anda bisa membuka Facebook di komputer Anda dan di telepon Anda. Banyak pengguna tetap buka Facebook sepanjang hari, melompat dari satu perangkat ke perangkat untuk memeriksa teman atau memposting gambar.
Tapi sering kita lupa persis tempat kita masuk, dan apakah kita pernah keluar. Untungnya, Anda bisa mengeceknya. Facebook memungkinkan Anda melihat semua tempat yang telah Anda masuki.
Lebih baik lagi, Anda dapat melihat apakah seseorang telah masuk ke akun Anda atau berpura-pura menjadi Anda.
Baca Juga: Dua Fitur Anyar Ini Jadi Andalan Facebook Live
Fitur canggih ini sangat mudah ditemukan. Hanya untuk masuk ke Settings >> Security Settings >> Where You Logged In, dan Anda akan menemukan daftar perangkat yang saat ini mengakses akun Facebook Anda.