Suara.com - Pentolan FPI Muhammad Rizieq Shihab tak kunjung pulang dari Arab Saudi, meski aparat kepolisian sudah menanti-nantikan dirinya untuk diperiksa terkait sejumlah kasus yang menyeret namanya.
"Kami belum dapat info (kepulangan Habib Rizieq)," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono, Rabu (10/5/2017).
Rizieq, diklaim akan pulang ke Indonesia Rabu kemarin. Itu seperti yang diutarakan Juru Bicara FPI Slamet Maarif. Namun, hingga Kamis (11/5) siang, Rizieq belum juga berada di tanah air.
Ternyata, bukan hanya aparat kepolisian yang berharap Rizieq segera pulang. Masyarakat maupun warganet juga meminta Rizieq pulang untuk menyelesaikan beragam perkara.
Baca Juga: Setelah Kapal Perang, Filipina Minat Kapal Rumah Sakit ke PT PAL
Bahkan, saking menginginkan kepulangan pria tersebut, warganet ramai-ramai membuat tagar #RizieqPulang di media sosial Twitter.
Tagar #RizieqPulang tersebut, kekinian menjadi salah satu topik terpopuler dan telah ”dikicaukan” lebih dari seribu warganet.
”Bib ayo pulang, sudah banyak (kasus) yang menunggu loh.. #RizieqPulang,” tulis akun @D1M07, sembari mengunggah infografis kasus-kasus yang menyeret nama Rizieq.
Bahkan, akun itu juga mengunggah meme yang memuat foto Rizieq dan pendakwah kontroversial Zakir Naik.
Duo Bang Toyib #RizieqPulang pic.twitter.com/qYd7DAs2GU
Baca Juga: Ahok Minta Dibawakan Laptop dan Buku untuk Menulis
— DIMAS IBNU (@D1M07) May 11, 2017
Dalam meme itu tertulis, keduanya memunyai dua kesamaan, tak berani pulang ke tanah airnya masing-masing meski banyak perkara hukum yang harus diselesaikan. Zakir merupakan buronan kasus terorisme dan kriminalitas India. Ia kekinian berada di Malaysia dan menyatakan ogah pulang karena takut disiksa.