Begini Cara Niantic Blokir Pemain Curang Pokemon GO

Selasa, 09 Mei 2017 | 10:22 WIB
Begini Cara Niantic Blokir Pemain Curang Pokemon GO
Ilustrasi permainan Pokemon Go (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat bermain Pokemon GO, Anda dapat berburu Pokemon di dunia nyata. Sayangnya tak sedikit pemain yang curang dalam mendapatkan Pokemon.

Untuk mengatasi tindak kecurangan di Pokemon GO, Niantic selaku kreator telah menghadirkan update terbaru. Pembaruan ini akan mencegah permain melakukan 'spoofing'.

Teknik spoofing memungkinkan pemain untuk memalsukan lokasi mereka alias melakukan kecurangan. Alhasil, perburuan Pokemon dapat berjalan lebih mudah.

Pembaruan ini telah Jumat kemarin dilakukan melalui server. Pemain yang ketahuan curang akan diblokir untuk sementara oleh Niantic.

Kehadiran update ini juga telah dirasakan langsung oleh para pemain. Dari beberapa laporan, pemain yang menggunakan aplikasi khusus telah diblokir Niantic.

Laporan serupa juga dikabarkan oleh Pokemon Go Hub. Pemain yang ketahuan tidak berada di lokasi sebarnya telah mendapatkan notifikasi soal pemblokiran.  

Diperkirakan, jumlah pemain harian Pokemon Go mencapai lima juta. Namun, tersiar kabar bahwa jumlah pemain Pokemon GO terus mengalami penurunan. Demikian seperti dilansir dari Bgr.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI