Situsnya Di-Hack, Telkomsel Minta Maaf

Jum'at, 28 April 2017 | 08:19 WIB
Situsnya Di-Hack, Telkomsel Minta Maaf
Situs Telkomsel di Hack
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Situs resmi Telkomsel baru saja diretas oleh oknum tidak bertanggung jawab pagi ini, Jumat (28/4/2017). Menanggapi musibah ini, pihak Telkomsel telah memberikan pernyataan resminya.

Dalam keterangan yang disampaikan oleh Adita Irawati selaku VP Corporate Communications Telkomsel, pihaknya tengah melakukan penelusuran dan perbaikan yang dibutuhkan terhadap situs resminya.

"Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan pelanggan dalam mengakses website resmi Telkomsel. Kami sedang melakukan perbaikan agar pelanggan dapat segera mengakses situs kami," ujarnya melalui keterangan resminya kepada Suara.com.

Selama masa perbaikan, ia menyarankan agar pelanggan menggunakan channel lainnya untuk mendapatkan informasi produk Telkomsel. Tak lupa, ia berpesan agar pelanggan dapat mengunjungi GraPARI untuk mendapatkan informasi terbaru.

Baca Juga: Situs Telkomsel Dibajak, Muncul Tulisan Aneh Caci Maki

"Untuk informasi produk dan layanan, bisa diakses melalui My Telkomsel apps, call center, dan GraPARI," tutupnya.

Sebagaimana diketahui, Judul situs Telkomsel berubah menjadi

FUCK TELKOMNYET!. Sementara dibawahnya tertulis: Pegimane bangsa Endonesia mau maju kalo internet aja mahal. Babi! Makan aja susah, apalagi beli kuota internet. Monyet! Murahin harga kuota internet, Nyet!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI