Dari Depan Rumah Ini Megah Seperti Istana, Faktanya....

Selasa, 25 April 2017 | 19:41 WIB
Dari Depan Rumah Ini Megah Seperti Istana, Faktanya....
Rumah megah seperti istana. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mempunyai rumah mewah memang impian banyak orang. Apalagi lengkap dengan fasilitas yang memadai pastinya membuat Anda betah berlama-lama di rumah.

Namun, berbeda dengan rumah mewah satu ini, sebab penampakannya bisa membuat Anda tertipu. Dalam foto yang dunggah akun instagram @memecomicindonesia terlihat ada  dua foto yang dikolase atas bawah.



Dalam foto atas terlihat rumah tampak depan yang megah bak istana dan terletak di lahan kosong. Lengkap dengan beberapa pondasi pilar penyangga, rumah bercat putih itu seperti rumah kuno bergaya Eropa.



Namun hal itu berbeda jika melihat tampak samping, lantaran bagian belakang rumah tersebut malah terlihat sederhana. Nyatanya, hanya berdindingkan kayu dan genteng yang sudah usang.



Tentu saja, netizen terkecoh melihat penampakkan rumah ini. Melihat komentar-komentar netizen ternyata rumah ini terletak di daerah Handil Bakti, Kalimantan Selatan, Banjarmasin.

Baca Juga: Nasdem akan Usung Ridwan Kamil - Agung Suryamal di Pilgub Jabar



"Itu nyicil bangunnya depan dlu baru nnt belakangnya..jgan rmehkan..nnt klau udh jadi smuanya mau blg apa hahahahhahaahah," canda akun @fitrianahudia.

"Penampilan luar memang selalu menipu,"tambah @nanaln.

"Ini kaya yang di tom and jerry njirr.. Yang dapet lotre terus bangun rumah wkwk,"seru @safik

"Nyaru bgs itu!..hehe smart,"tulis @lizarivai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI