Suara.com - Setelah memamerkan beragam perangkat teknologi pada gelaran Mobile World Congress 2017 beberapa bulan lalu, ZTE kini membawa produk-produknya ke Indonesia dalam rangkaian ZTE LEading 5G Innovations Tour 2017.
Salah satu teknologi yang mereka tawarkan adalah Function Network Virtualisation (NFV) yang diciptakan untuk menurunkan biaya perawatan jaringan sebuah operator.
Sebagaimana diketahui, pengelolaan jaringan telekomunikasi umumnya menggunakan sejumlah besar perangkat keras. Dengan sekian banyak perangkat yang digunakan, biaya operasional sebuah operator dapat membengkak.
Teknologi NFV memungkinkan fungsi sebuah jaringan terjadi tanpa mengandalkan hardware khusus. Sehingga, pengelolaan jaringan dapat dilakukan sebuah operator secara lebih efisien.
Dalam paparan Tu Jiashun, VP of ZTE Core Network Product Line, teknologi NFV memiliki prinsip yang sama dengan teknologi cloud. Secara singkat NFV dapat memvirtualkan sistem pengelolaan jaringan.
"ZTE menjadi pelopor inovasi di bidang virtualisasi jaringan dan teknologi arsitektur jaringan awan yang membantu para operator meningkatkan infrastruktur mereka," ujarnya di Jakarta, Selasa (18/4/2017).
NFV juga menawarkan tampilan antarmuka yang seragam. Ia juga menyediakan penjadwalan terpusat, pengelolaan sumber daya virtual, dan instalasi otomatis.
"Dengan NFV, biaya operasional dapat dipangkas secara drastis," tutupnya.
ZTE Permudah Operator Atur Jaringan dengan Sistem Virtual
Selasa, 18 April 2017 | 22:11 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kolaborasi Indosat - ZTE Bangun Jaringan Backbone Mikrowave iFlexiTrunk, Jangkau Pulau Terpencil
11 Januari 2025 | 08:20 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI