Suara.com - BlackBerry Aurora, telepon seluler pintar bermerek Blackberry pertama yang diproduksi di Indonesia, diluncurkan di Jakarta pada Kamis (9/3/2017). Ponsel anyar bersistem Android ini juga diklaim sebagai Blackberry dual sim pertama dengan jaringan 4G LTE.
Blackberry ini diproduksi oleh BB Merah Putih, perusahaan patungan antara BlackBerry dengan Tiphone Mobile Indonesia. Perusahaan ini didirikan setelah Blackberry pada tahun lalu memutuskan untuk stop memproduksi sendiri ponselnya dan menyerahkannya pada pihak ketiga.
"Produk ini bukan hanya perangkat BlackBerry pertama yang diproduksi seluruhnya di Indonesia, tapi juga merupakan perangkat BlackBerruy pertama di dunia yang menggunakan dual sim yang dua-duanya 4G LTE," kata Vice President BB Merah Putih, Stanly Widjaja, Jakarta.
Dikatakan Stanly, BlackBerry Aurora diotaki sistem Android 7.0 Nougat, dengan mesin dipacu prosesor Qualcomm Snapdragon Quad Core 1,4 GHz, serta ditopang oleh RAM 4GB.
Ponsel dengan layar sentuh 5,5 inci itu juga telah ditopang koneksi 4G LTE, dengan kapasitas baterai 3.000 mAh.
BlackBerry Aurora dijual seharga Rp3.499.000. Penjualannya akan dibuka melalui preorder di sejumlah toko online mulai 3 Maret-12 Maret mendatang. (Antara)
Diluncurkan, Blackberry Pertama Buatan Indonesia
Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 09 Maret 2017 | 16:41 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kisah BlacBerry, Raksasa Handphone yang Sempat Berjaya Sebelum Bangkrut
01 Agustus 2024 | 10:36 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Tekno | 14:03 WIB
Tekno | 13:55 WIB
Tekno | 13:53 WIB
Tekno | 12:35 WIB
Tekno | 12:35 WIB
Tekno | 12:24 WIB