Suara.com - Acer merilis perangkat seri gaming terbaru dengan spesifikasi mumpuni bagi pars gamers. Dari dua perangkat terbaru, Aspire GX memiliki keunikan tersendiri, yakni memiliki multifungsi dengan fitur wireless charger.
"Pasar gaming di Indonesia terus tumbuh dan Acer benar-benar konsentrasi memenuhi kebutuhan para gamers. Untuk itu dihadirkan produk yang cocok bagi para gamers itu," kata Presiden Direktur Acer Indonesia, Herbet Ang dalam acara peluncuran Aspire VX 15 dan Aspire GX di Jakarta, beberapa waktu lalu.
Ang memaparkan, salah satu kebutuhan gamers adalah pengisian baterai dan pabrikan asal Taiwan itu menyematkan salah satu fitur uniknya, wireless charger. Fitur ini memungkinkan gamers melakukan pengisian baterai gadget seperti smartphone dengan cara mudah.
Baca Juga: Nokia 3310 Terbaru 'Kehilangan' Fitur Penting
"Taruh ponsel di atas cover maka ponsel langsung ngecas sendiri karena mendukung wireless charging," terangnya.
Acer Aspire GX dipersenjatai prosesor Intel Core i7-7700, SDRAM DDR4 berkapasitas 16GB yang dapat ditingkatkan menjadi 64GB. Demi menambahkan pengalaman gamers, perangkat mendukung teknologi VR.
Harddisk sebesar 1TB dan tambahan SSD sebesar 128GB serta kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 1070 memperkuat perangkat game anyar ini.
Secara desain, desktop ini terlihat stylish dengan desain visual mencolok serta garis-garis halus. Warna hitam dan aksen merah menambah kesan elegan sehingga sesuai dengan karakter gaming.
Baca Juga: Konser 'Pamungkas' Tommy Page di Indonesia Terpajang di Sosmed