Suara.com - Asus Indonesia secara resmi menambah jajaran ZenFone 3 dengan ZenFone 3 Max 5.5 inci ZC553KL. Seperti model Max sebelumnya, ponsel pintar ini mengedepankan daya tahan baterai yang kali ini mampu bertahan hingga 38 hari dalam posisi standby di jaringan 4G.
"Asus ZenFone 3 Max 5.5 inci ZC653KL adalah smartphone yang serba bisa yang dapat membantu menemani aktivitas sepanjang hari. Bahkan, ZenFone 3 Max dapat menggantikan banyak peralatan yang kehabisan daya," ujar Regional Director ASUS South East Asia, Benjamin Yeh saat jumpa pers di Jakarta, Selasa (7/2/2017).
Asus ZenFone 3 Max 5.5 inci ZC553KL disematkan dengan baterai jenis Lithium Polymer berkapasitas 4.100mAh yang didesain sedemikian rupa hingga masuk ke bodinya yang tipis, 8,3 milometer.
Jika digunakan untuk berkomunikasi suara berbasis 3G, baterai mampu bertahan hingga 17 jam. Sedangkan untuk pecinta musik dapat puas mendengarkan lagu-lagu favorit mereka selama 19 jam penuh.
Marketing Manager ASUS Indonesia, Galip Fu menilai kemampuan daya tahan baterai Asus ZenFone 3 Max ZC553KL, didukung oleh beberapa faktor.
"Kapasitas baterai yang besar, penggunaan prosesor dengan teknologi terbaru yang lebih efisien dan beberapa modus optimalisasi baterai," katanya.
Modus optimalisasi di ponsel ini memiliki lima pilihan yang dapat memudahkan pengguna dalam beraktivitas. Mulai dari performace, normal, power saving, super saving dan customized.
Menariknya, ZenFone 3 Max kini memiliki fitur Smart Switch, memungkinkan pengguna beralih secara otomatis ke modus penghematan energi lebih lanjut tanpa memilih secara manual.
Ponsel dengan kelebihan daya tahan baterai ini dibanderol dengan harga Rp3.099.000.
Ponsel Baru Asus Ini Mampu Bertahan 38 Hari
Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 07 Februari 2017 | 21:22 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Asus Zenfone 11 Ultra, Kaya Fitur AI dan Stabilisasi Videografi
29 Oktober 2024 | 10:37 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Tekno | 17:28 WIB
Tekno | 17:23 WIB
Tekno | 17:05 WIB
Tekno | 16:34 WIB
Tekno | 16:31 WIB
Tekno | 16:15 WIB
Tekno | 16:07 WIB
Tekno | 15:57 WIB
Tekno | 15:30 WIB