Suara.com - Seluruh kereta api di Belanda telah menggunakan listrik tenaga angin, demikian dikatakan perusahaan kereta api nasional Belanda, NS seperti dikutip The Guardian, Rabu (11/7/2017).
"Sejak 1 Januari, 100 persen kereta kami dioperasikan menggunakan listrik tenaga angin," kata juru bicara NS, Ton Boon.
Perusahaan pembangkit listrik Belanda, Eneco dua tahun lalu memenangkan tender NS. Keduanya lalu menandatangani sebuah perjanjian berdurasi 10 tahun, yang di dalamnya mengatur agar semua kereta NS beroperasi dengan listrik tenaga listrik angin pada 2018.
"Jadi faktanya kami berhasil mencapai target setahun lebih cepat," kata Boon.
Ia menambahkan bahwa terus bertambahnya jumlah ladang kincir angin pembangkit listrik di Belanda telah membantu NS mencapai target lebih cepat.
Eneco dan NS dalam website resminya mengatakan bahwa setiap harinya sekitar 600.000 penumpang kereta menikimati manfaat listrik tenaga angin di Belanda. NS sendiri mengoperasikan sekitar 5.500 perjalanan kereta setiap harinya.
Adapun listrik yang dihasilkan oleh satu kincir pembangkit listrik Eneco, yang berputar selama sejam, cukup untuk membawa kereta menempuh jarak 193,1 kilometer.
Seluruh Kereta Api di Belanda Gunakan Listrik Tenaga Angin
Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 11 Januari 2017 | 15:31 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
LAA Gangguan di Antara Stasiun Cakung-Bekasi, Perjalanan KA Belum Dapat Dilalui
19 November 2024 | 23:50 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI