Suara.com - Facebook memuncaki daftar aplikasi-aplikasi Android paling rakus data, daya, dan kapasitas penyimpanan selama 2016, demikian dibeberkan penyedia teknologi keamanan komputasi Avast dalam laporan tahunan yang diterima di Jakarta, pekan ini.
Dalam laporan bertajuk "Avast Android Performance & Trend Report for Q3 2016" disebutkan bahwa aplikasi Facebook di Android paling banyak menekan kinerja ponsel pintar yang berimbas terkurasnya kapasitas memori, daya baterai, dan tentu saja paket data internet.
Laporan itu, tulis Avast, disusun berdasarkan penelitian terhadap 3 juta pengguna Android di seluruh dunia selama Juli hingga September 2016. Riset digelar terhadap aplikasi yang tersedia di Google Play dan digunakan minimal oleh 50.000 pengguna.
Berikut adalah 10 aplikasi Android paling rakus data, daya, dan kapasitas memori selama 2016 menurut Avast:
1. Facebook
2. musical.ly
3. Google Maps
4. WhatsCall
5. Daily Mail Online
6. Instagram
7. ynet
8. BBM
9. Facebook Page Manager
10. Facebook Messenger
10 Aplikasi Android Paling Rakus Data dan Baterai di 2016
Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 22 Desember 2016 | 17:22 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cara Instal Aplikasi Android di Laptop Windows 11, Mari Disimak!
02 Juli 2024 | 10:07 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI