XL Perluas Layanan 3G Berkecepatan Tinggi ke Daerah Pelosok

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 30 November 2016 | 14:41 WIB
XL Perluas Layanan 3G Berkecepatan Tinggi ke Daerah Pelosok
Ilustrasi pengecekkan jaringan XL. [PT XL Axiata]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT XL Axiata Tbk (XL) terus melakukan perluasan layanan 3G secara signifikan setelah menggunakan frekuensi 900 MHz. Sejak dilakukan implementasi pada awal Oktober 2016 lalu, layanan 3G berkecepatan tinggi milik XL telah menjangkau sekitar 350 kota dan kabupaten di berbagai wilayah di Tanah Air, dari sebelumnya sekitar 40 kota.

Upaya XL memperluas layanan 3G secara cepat ini selaras dengan harapan pemerintah untuk segera memenuhi target penyediaan infrastruktur pita lebar yang ada di dalam Indonesia Broadband Plan (IBP). Menurut Direktur/Chief Service Management Officer XL, Yessie D. Yosetya, perluasan jangkauan wilayah layanan 3G merupakan upaya XL untuk terus meningkatkan layanan kepada pelanggan dan masyarakat.

"Dengan adanya layanan 3G berkecepatan tinggi, berarti akses ke internet dan layanan data menjadi lebih lancar. Kini pelanggan XL di pelosok-pelosok daerah pun bisa lancar mengakses internet,” ujarnya dalam keterangan resminya, Rabu (30/11/2016).

Yessie menambahkan, perluasan layanan 3G berkecepatan tinggi menyusul selanjutnya sekitar 150 kota-kota dan kabupaten lainnya hingga akhir tahun ini. Upaya perluasan layanan 3G ini juga seiring dengan implementasi layanan 4G yang juga juga terus meluas.

Baca Juga: Megghi Diaz Desak Tukul Jelaskan Isu Nikah Siri

Perluasan layanan 3G berkecepatan tinggi ini tidak hanya di Jawa, tetap juga di luar Jawa. Banyak di antara kota-kota baru yang saat ini sudah terjangkau layanan 3G berkecepatan tinggi ini merupakan daerah yang cukup pelosok, namun memiliki sumberdaya alam yang melimpah.

XL juga menambahkan kapasitas transport dan backbone antarpulau untuk memastikan penambahan trafik di area 3G akan dapat terhubung dengan baik dengan area lainnya. Pada tahap awal, hingga saat ini, layanan 3G berkecepatan tinggi ini didukung oleh lebih dari 11.000 BTS 3G baru yang telah dibangun dan akan terus bertambah.

Sebagai gambaran, perluasan layanan 3G XL di wilayah luar Jawa, di Sumatera kini layanan ini menjangkau wilayah cukup pelosok ini antara lain di wilayah pesisir Barat Aceh, Aceh Tenggara, Bener Meriah, dan Aceh Tengah. Di wilayah Sumut, Sumatera Barat kini sudah bisa menikmati layanan 3G berkecepatan tinggi.

Di Riau dan Kepulauan Riau, lalu di Rejang Lebong, Bengkulu. kemudian Jambi, Sumsel, Lampung, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, di Sulawesi. Tidak ketinggalan Jawa, Bali dan Lombok.

Dari total keseluruhan pelanggan XL saat ini, lebih 40% yang masih menggunakan jaringan 2G. Sementara itu secara industri, sebanyak 60-70% pelanggan masih menggunakan 2G. XL terus mendorong pelanggan agar beralih ke layanan 3G atau 4G yang memiliki kemampuan akses internet dan data yang lebih baik.

Baca Juga: Heboh Objek Mirip Piramida di Antartika, Benarkah Dibangun Alien?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI