Suara.com - Tahukah Anda bahwa aplikasi Google Keep dapat membantu membuat catatan saat menjelajahi web. Aplikasi ini akan terus berjalan bahkan saat dalam keadaan offline.
Namun mungkin masih banyak yang belum mengetahui secara detil mengenai beberapa fitur yang dimiliki Google Keep ini. Untuk itu, berikut penjelasan mengenai berbagai fitur Keep yang dapat digunakan untuk mendukung produktivitas Anda.
1. Buat catatan dan daftar dengan suara
Fitur ini hanya tersedia di Android, memungkinkan Anda dapat membuat catatan Keep dengan menggunakan suara. Tak hanya itu, Anda juga dapat menggunakan suara untuk membuat daftar, menambahkan, menghapus, atau mengubah item daftar.
2. Copy catatan Keep ke Dokumen
Anda dapat mengirim catatan ke aplikasi lain seperti Gmail, Hangouts, atau Drive. Dengan cara ini, Anda dapat dengan cepat membagikan atau memindahkan konten catatan tanpa harus melakukan copy dan paste.
3. Pengingat lokasi
Fitur ini membiarkan Anda untuk mendapatkan sebuah notifikasi ketika sudah berada dekat dengan destinasi.