G5 Tak Laku, LG Kapok Bikin Smartphone Modular

Senin, 24 Oktober 2016 | 15:29 WIB
G5 Tak Laku, LG Kapok Bikin Smartphone Modular
Smartphone LG G5 ponsel pertama di dunia yang menerapkan konsep modular (lgnewsroom.com/Suara.com).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - LG dikabarkan tak mau lagi membuat smartphone berdesain modular yang mereka perkenalkan lewat G5. Rendahnya penjualan G5 membuat korporasi asal Korea Selatan itu kapok.

G5 adalah smartphone modular pertama di dunia yang diluncurkan pada Maret 2016. Sesuai nama konsepnya, G5 terdiri dari modul-modul yang bisa dibongkar pasang. Bagian bawah ponsel itu bisa dibongkar dan dipasangi komponen lain seperti audio atau kamera tambahan.

Pasar ternyata tak terlalu antusias dengan desain tersebut, penjualan G5 pun seret. Di sisi lain, gara-gara desain modular itu sendiri, LG dikabarkan memiliki kesulitan lebih dalam memproduksi G5.

"Kami dengar LG tak akan melanjutkan desain modular di model-model smartphone mereka selanjutnya," kata sumber anonim di industri smartphone, seperti dikabarkan Electronic Times pada akhir pekan lalu.

Sang sumber membeberkan juga bahwa LG saat ini sedang mempersiapkan smartphone terbaru yang kemungkinan bernama G6 dan akan diluncurkan pada tahun depan. G6 nantinya tak akan memiliki desain 'bongkar-pasang' ala G5.

"Mungkin, tak mudah bagi LG untuk mengambil risiko menciptakan smartphone dengan desain berbeda di tengah kondisi pasar yang sedang lesu," ucap sumber lain.

Meski berdesain konvensional, namun G6 konon akan memiliki fitur yang belum pernah ada di smartphone LG sebelum-sebelumnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI