Perangkat headset yang menampilkan virtual reality (VR) yang ada di pasar saat ini belum lah menjadi konsumsi umum jika melihat harganya yang masih tergolong mahal, termasuk Oculus Rift.
Karena itu, Facebook saat ini sedang mempersiapkan produksi Oculus Rift versi lebih murah.
Sebagai gambaran, harga Oculus Rift jika dipesan melalui laman daring resminya mencapai 599 dollar AS (Rp7,78 juta). Harga itu belum termasuk pajak dan ongkos pengiriman.
Adapun rencana membuat versi lebih terjangkaunya diungkapkan oleh Facebook, dalam konferensi Oculus Connect di San Jose, Amerika Serikat pada Kamis (6/10/2016) waktu setempat.
Pendiri dan CEO Facebook Mark Zuckerberg mengatakan saat ini Oculus Rift dengan harga lebih rendah itu sudah dalam tahap prototipe.
Perangkat VR tersebut nantinya juga mampu beroperasi tanpa perlu dikoneksikan dengan smartphone atau pun komputer.
"Tidak, tidak, saat ini kami tidak membawa produknya, ya," kata Zuckerberg setengah bercanda seperti dikutip dari video yang diperlihatkan The Verge.
Saat ini, tipe perangkat VR yang tersedia di pasar terbagi dua yakni yang dihubungkan ke smartphone seperti Samsung VR Gear atau ke atau komputer seperti HTC Vive.
Nantinya, Oculus Rift murah akan diposisikan di antara kedua kedua tipe itu.