Samsung Kembali 'Hidupkan' Ponsel Lipat

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 30 Agustus 2016 | 19:05 WIB
Samsung Kembali 'Hidupkan' Ponsel Lipat
Samsung Galaxy Folder 2. [Sammobile]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tersiar kabar, Samsung kembali menyiapkan ponsel lipat Galaxy Folder. Sebetulnya, kabar ini tengah tersiar sejak November tahun lalu dan kini beberapa bocoran gambar pun tersiar secara online.

Disinyalir, ponsel ini akan memiliki layar 3,8 inci dan berdasarkan dari data FCC, disematkan baterai berkapasitas 2.000 mAh. Handset ini telah dilengkapi dengan Bluetooth dan sertifikasi dari TENAA.

Tidak hanya spesifikasi yang tersiar, melalui bocoran gambar promosi yang dirilis dari website Cina, mengindikasikan jika peluncuran perangkat akan terjadi dalam waktu dekat. Ponsel lipat ini akan berjuluk Galaxy Folder 2.

Dari bocoran gambar-gambar tersebut menunjukkan Galaxy Folder 2 merupakan ponsel flip ultra tipis yang terlihat sangat mirip dengan pendahulunya. Sempat terlihat, perangkat yang dirilis ini akan memiliki warna emas dengan tampilan di file TENAA dan hal itu diperkuat dari gambar iklan yang mengonfirmasikan kehadiran warna emas.

Secara rinci, Galaxy Folder 2 memiliki spesifikasi dengan prosesor 1.4GHz Qualcomm RAM 2GB dan penyimpanan internal 8GB serta dukungan microSD. Soal kamera, untuk bagian belakang disematkan sensor 8MP dan bagian depan 5MP.

Handset telah mengoperasikan Android 6.0.1 Marshmallow. Untuk harga, ponsel akan dibanderol sekitar 250 dolar AS atau sekitar Rp3,3 jutaan. Sayang, ponsel ini kabarnya tidak akan dijual di luar Cina. (Sammobile)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI