Suara.com - Memasuki hari terakhir di bulan puasa, masyarakat Indonesia biasa disibukkan dengan berbagai persiapan perayaan Lebaran 1437 H. Tingginya antusias masyarakat terhadap menjelang hari Kemenangan Idul Fitri itu, mendorong Twitter merilis emoji spesial.
Emoji ini mulai bisa digunakan mulai 6 hingga 10 Juli mendatang. Emoji tersebut akan muncul setiap kali pengguna menggunakan tagar #Lebaran atau #IdulFitri dalam sebuah kicauan. Kemudian akan muncul ikon spesial setelah kata tersebut.
Twitter menjadi pilihan bagi banyak masyarakat Indonesia karena sebagai platform dengan komunikasi langsung. Untuk itu, perusahaan berlogo burung biru ini tidak bisa terlepaskan dari berbagai momen penting, seperti Ramadan dan perayaan #Lebaran.
Sifatnya yang real-time, menjadikan Twitter sumber berbagi informasi seputar perjalanan pulang ke kampung halaman ataupun tradisi unik Lebaran di berbagai kota di Indonesia. Beberapa kata kunci bisa digunakan pemilik akun untuk dapat memperoleh berbagai informasi seputar mudik, seperti #pulkam, #mudik, #rutemudik, #pantura dan lain-lain.
Untuk membuatnya lebih informatif, pengguna kini juga dapat membuat dan berbagi video dengan durasi lebih panjang, yakni 140 detik.