Suara.com - Eric Schmidt adalah salah satu nama penting jika bicara tentang Google. Ia menjabat sebagai CEO Google selama 10 tahun sejak 2001 dan kini memimpin Alphabet, perusahaan yang baru didirikan untuk menginduki Google, perusahaan yang menciptakan sistem operasi paling populer di dunia, Android.
Tetapi meski berada di balik Google dan Android, Schmidt rupanya seorang pengguna iPhone, yang dengan iOS menjadi saingan terbesar Android di pasar sistem operasi ponsel pintar.
Ini terungkap ketika dia tampil sebagai pembicara dalam sebuah konferensi perusahaan rintisan Eropa di Amsterdam, Belanda, Selasa (24/5/2016). Ia memantik tawa para peserta ketika mengeluarkan sebuah iPhone dari kantungnya.
Uniknya ketika seorang peserta konferensi mengatakan bahwa sebagian besar peserta lebih memilih menggunakan iPhone, ketimbang Android, Schmidt menjawab santai, "Cukup sudah bicarakan monopoli Android di Eropa."
Tetapi bukan cuma iPhone, Schdmidt di arena itu juga memamerkan ponselnya yang lain, Samsung Galaxy S7. Ia bahkan terbuka memuji smartphone paling baru dari Korea Selatan itu.
"Samsung lebih bagus, ia punya baterai lebih baik. Jelaskan? Dan kalian semua yang menggunakan iPhone tahu bahwa saya benar!" tegas dia.